Persiapan Masuk SD: 50 Soal Berhitung (Pengurangan)

Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan adalah lanjutan materi soal 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD. Namun bisa digunakan terpisah, sesuai kebutuhan anak.

Pada latihan soal 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD belum ada latihan soal berhitung untuk pengurangan sehingga saya membuatnya pada latihan soal Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan.

Dalam pelajaran matematika SD, setelah materi penjumlahan 1-10, anak belajar pengurangan. Latihan soal Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan disesuaikan dengan materi pelajaran Matematika yang akan diterima anak di SD pada 3 bulan pertama.

UNDUH  Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan 

Latihan soal Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan ini diharapkan akan membantu anak lebih siap menghadapi bentuk soal yang berbeda dengan yang pernah ditemui anak di taman kanak-kanak.

Pengurangan 1 sampai 10 sudah dipelajari anak di taman kanak-kanak. Tetapi, di jenjang SD, bentuk soalnya berbeda, sehingga bisa jadi anak menjadi tidak paham, jika tidak diperkenalkan terlebih dahulu.

UNDUH 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD 
UNDUH  Persiapan Masuk SD 50 Soal Pengurangan 

#soalberhitung #soallatihan #persiapanmasuksd #paskalinaaskalin #lembarsoal #SoalMatematikaSD #soalpengurangan #penjumlahan #pengurangan #matematikaSD #siapprint #siapcetak #printable

Buat Sendiri Lembar Aktivitas Pramembaca dan Pramenulis

Sebenarnya saya ingin setiap hari bisa memberikan beragam aktivitas untuk anak saya tapi kadang kesibukan dan rutinitas melenyapkan semua rencana itu hingga yang ada kadang penyesalan.

Hari ini pagi-pagi sebelum dia bangun, saya sudah menyiapkan aktivitas 2 lembar aktivitas yang saya buat langsung. Saya corat-coret sendiri tanpa dicetak printer karena kebetulan sedang mogok.

Dua lembar aktivitas ini mengasah kemampuan pramembaca dan pramenulis. Apakah bisa mengasah kemampuan pramembaca dan pramenulis dengan menggunakan lembar aktivitas? Sementara kita semua tahu di media sosial lebih banyak orang mengunggah video ide kreatif dari barang bekas untuk mengasah kemampuan pramembaca dan pramenulis.

Apapun caranya, intinya adalah kita mengasah kemampuan pramembaca dan pramenulis dengan beragam aktivitas menarik. Adakalanya anak suka dengan aktivitas di kertas menggunakan pensil warna spidol atau cat. Adakalanya dia juga malas untuk bercorak-coret dengan menggunakan kertas.

Lembar Aktivitas PAUD siap cetak

Saya sudah siapkan lembar aktivitas tetapi si Adek akhirnya malah bermain dengan clay. Tidak apa-apa aktivitas yang direncanakan dengan apa yang terjadi berbeda, toh sama-sama bertujuan untuk mengasah kemampuan anak.

Pernah juga saya menyiapkan atau berprakarya menggunakan kertas bekas untuk mengasah kemampuan pramembaca dan pramenulis. Saya membuat “pohon buah alfabet” seperti foto di bawah ini.

Ketika awal dibuat sama sekali tidak disentuh. Padahal saya membuatnya tengah malam sampai subuh. Hasilnya kadang-kadang iya mau beraktivitas menggunakan media pohon alfabet itu. Tapi tetap tidak dengan dipaksa karena ketika dipaksa dia malah menjadi malas beraktivitas.

Lembar aktivitas bisa dibuat sendiri dengan HVS dan spidol, atau jika ada printer bisa membuat lembar aktivitas sesuai kebutuhan lalu dicetak sendiri.

Ayo, Bunda buat sendiri lembar aktivitas sesuai kesukaan anak! 👇

Jika tak sempat membuat lembar aktivitas, bisa unduh aneka macam worksheet PAUD di sini👇

UNDUH WOKSHEET PAUD

Tahun ajaran besok, si Kakak mau masuk SD. Persiapan dapat dimulai sejak duduk di TK B.

UNDUH PDF SOAL LATIHAN MASUK SD

Dongeng Fabel Bacaan Semua Usia

Menurut KBBI Daring fabel adalah cerita yang menggambarkan watak dan budi manusia yang pelakunya diperankan oleh binatang (berisi pendidikan moral dan budi pekerti). Fabel salah satu jenis dongeng yang biasanya dibacakan orangtua untuk anaknya. Tetapi, sebenarnya dongeng fabel bisa dibacakan oleh siapa saja. Nilai yang terkandung dalam dongeng fabel bisa diteladani oleh  semua usia.

Berikut ini dongeng fabel yang bisa menjadi koleksi bacaan orangtua dan siapa saja yang menyukai membaca dongeng.

DONGENG FABEL

20 Dongeng Mancanegara Seri A

20 Dongeng Mancanegara Seri B

20 Dongeng Mancanegara Seri Lengkap

 

Dongeng Asal-usul

Dongeng Asal-usul Leher Bangau Bengkok

Dongeng Asal-usul Ayam Tidak Bisa Terbang

Dongeng Asal-usul Warna Belang di Tubuh Zebra

Dongeng Asal-usul Anjing dan Kucing Tidak Akur

Dongeng Asal-usul Kelelawar Takut Siang Hari

2023, EBOOK
2023, EBOOK

Persiapan Masuk SD: Berlatih Soal Berhitung

100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD, PDF Siap Cetak

Latihan menebalkan garis, menebalkan angka, menarik garis, dan mewarnai gambar, sudah biasa dilakukan anak di TK. Saat anak hendak masuk SD tidak perlu lagi terlalu banyak diajari aktivitas tersebut.

Contoh halaman lembar aktivitas 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD

Anak mungkin suka aktivitas itu, tetapi anak harus “naik level”. Saat duduk di bangku SD, 1-3 bulan pertama, anak-anak masih didampingi oleh guru dari taman kanak-kanak. Namun, anak-anak akan menerima aneka materi yang berbeda. Di SD, paling tidak anak-anak, akan belajar sepuluh mata pelajaran. Oleh karena itu, saat masuk SD anak harus dipersiapkan untuk menghadapi pelajaran di SD.

Contoh halaman lembar aktivitas 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD

Lembar aktivitas 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD, mempersiapkan anak menghadapi materi mata pelajaran matematika. Materi berhitung disesuaikan dengan materi matematika 1-2 bulan pertama saat duduk di SD.

Materi-materi itu di antaranya:

  1. Berhitung 1 sampai 10
  2. Membandingkan banyak benda
  3. Memahami lebih dari, kurang dari, atau sama banyak
  4. Membandingkan dua bilangan
  5. Mengurutkan bilangan
  6. Penjumlahan 1 sampai 10

Selain enam materi di atas, terdapat soal-soal yang mengandung Literasi Numerasi Dasar. Literasi Numerasi adalah kecakapan untuk menggunakan berbagai angka dan simbol yang terkait dengan matematika dasar untuk memecahkan masalah praktis dalam berbagai macam konteks kehidupan sehari-hari. Soal literasi numerasi diwujudkan dalam soal cerita matematika, seperti pada gambar di bawah ini.

Lembar aktivitas 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD dapat dikerjakan secara digital melalui PDF di layar ponsel atau laptop. Orangtua juga dapat mencetak lembar aktivitas.

UNDUH PDF 100 Soal Berhitung Mantapkan Anak Masuk SD

Orang Tua Wajib Tahu! Latihan Soal Hadapi Pelajaran di SD (Printable)

Dongeng Fabel Mancanegara dari  Prancis

20 Dongeng Fabel Mancanegara

Di sebuah hutan di Prancis ada seekor rubah muda bernama Reynard. Reynard tinggal bersama ayahnya. Reynard masih begitu muda tetapi dia merasa sudah dewasa dan mampu melakukan banyak hal sendiri.

Ayah Reynard sudah mengizinkan Reynard untuk berburu, tetapi harus pergi berburu bersama ayahnya. Namun, Reynard bersikeras pergi berburu sendiri.

“Ayah, aku sudah dewasa. Aku bisa pergi berburu sendiri,” tegas Reynard pada ayahnya.

“Reynard, berburu itu tidak mudah. Banyak yang harus kamu pelajari tentang berburu. Ayah harap kamu tidak pergi berburu sendiri,” kata ayah Reynard.

Reynard tidak bicara lagi. Dalam hati Reynard sudah punya rencana untuk pergi berburu sendiri. Dia ingin membuktikan pada ayahnya, jika dia bisa berburu sendiri.

Pada suatu hari saat ayah Reynard sedang tidur, Reynard pergi berburu. Saat pulang Reynard berhasil membawa banyak hasil buruan. Setiap hari Reynard pergi berburu tanpa ayahnya. Reynard kadang membawa ayam, kalkun, dan bebek. Ulah Reynard ini sudah diketahui penduduk kampung sehingga penduduk berencana membuat perangkap.

Ayah Reynard sudah berulang kali menasihati Reynard tidak pergi berburu sendiri. Tetapi peringatan ayahnya tidak dihiraukan.

Suatu malam ayah Reynard hendak berburu sendirian. Dia sengaja tidak mengajak Reynard pergi berburu malam itu. Namun ternyata Reynard mengikuti ayahnya.

10 Dongeng Fabel Mancanegara

Ayah Reynard pergi ke sebuah peternakan di desa. Ayah Reynard mengendap-endap dan seperti menunggu sesuatu. Reynard yang berada tidak jauh dari ayahnya merasa heran mengapa ayahnya tidak segera menangkap kalkun besar yang sudah ada di dekatnya.

Reynard berpikir mungkin ayahnya sudah tidak segesit dulu lagi. Ayahnya sudah tua. Tanpa berpikir panjang, Reynard berlari mendahului ayahnya menangkap kalkun besar. Namun yang terjadi adalah Reynard terperangkap jaring yang sudah disiapkan oleh pemilik ternak.

Sumber gambar: freepik.com

Melihat Reynard terperangkap di jaring, ayah Reynard berusaha melepaskan Reynard dari jaring. Reynard kini mengerti maksud ayahnya. Berburu tidak boleh sembarangan. Ayah Reynard dapat mengenali jika dipasang perangkap di tempat mereka biasa mencari buruan. Sementara Reynard belum bisa membedakan tempat yang aman untuk mencari buruan dan tempat yang tidak aman.

Pesan Moral

Dengarkan baik-baik nasihat orangtuamu dan lakukan. Apapun nasihat dari orangtua pastilah dimaksudkan untuk kebaikanmu. Tidak ada orangtua yang menjerumuskan anaknya sendiri. Orangtua pasti ingin yang terbaik untuk anaknya.

Jadilah anak yang baik dengan selalu mendengarkan nasihat orangtua.

Baca 20 Dongeng Fabel Mancanegara